Jumat, 06 Juli 2012

Laporan PKL


BAB I
PENDAHULUAN
1.1    Latar Belakang
Sebagai sebuah organisasi instansi pemerintah, Dinas Kesehatan Kabupaten Jepara semakin dituntut untuk memperlihatkan keberhasilan pencapaian tugas pokok dan fungsinya. Keberhasilan sebuah organisasi akan banyak dipengaruhi oleh kemampuannya untuk menyampaikan informasi secara terbuka, seimbang dan merata bagi semua pihak yang berkepentingan. Penyampaian informasi kinerja ini dimaksudkan sebagai pengungkapan capaian kinerja instansi pemerintah dalam satu tahun anggaran berdasarkan komitmen yang telah ditetapkan sebelumnya. Hal tersebut untuk mendukung terwujudnya tata kelola pemerintahan yang baik (good governance).
Dinas pengelolaan kesehatan seluruh daerah Jepara mempunyai tugas melaksanakan kewenangan pemerintah daerah di bidang pengelolaan kesehatan seperti pengelolaan JAMKESMAS, JAMKESMASDA pasien rawat inap, pasien rawat jalan, pengobatan di Puskesmas induk . Salah satu tugas tersebut menurut ketentuan di Dinas Kesehatan Kabupaten Jepara yaitu penyelenggaraan manajemen kesehatan yang struktural.
Beberapa kewajiban yang harus di laksanakan DKK Jepara adalah mengurus dan bertanggung jawab atas pengelolaan bidang kesehatan seluruh kabupaten Jepara.
Sistem Informasi Kesehatan (SIK) pada Dinas Kesehatan Kabupaten Jepara merupakan salah satu pekerjaan pada bagian pengelolaan kesehatan pada semua instansi kesehatan seperti Puskesmas dan Rumah Sakit seluruh kabupaten Jepara yang salah satunya memiliki tugas untuk menangani pasien, adapun berkaitan tentang  bidang kesehatan, pengelolaan rumah sakit.
Adapun bidang-bidang pada DKK Jepara meliputi Bidang Ketenagakerjaan, Bidang Renval, Bidang Farmasi, Bidang Pembantu Umum, Bidang Jamkesmas, Bidang Jamkes Laboratorium, penanganan pasien.
Berdasarkan hal tersebut diatas maka, penulis menyusun laporan Praktek Kerja Lapangan(PKL) yang berjudul “Analisa Sistem Informasi Kesehatan(SIK) Pada Penerimaan Pasien Masuk Berobat di Puskesmas”.

1.2    Batasan Masalah
Berdasarkan uraian di atas, maka penulis membatasi permasalahan yang akan disajikan dalam laporan ini yaitu mengenai Analisa Sistem Informasi Kesehatan pada Pasien Masuk Berobat di Puskesmas Jepara. Sistem informasi ini memiliki berbagai arah pengembangan, namun akan dibatasi pada beberapa hal, antara lain:
1.    Pengelolaan data  pada pasien masuk berobat pada PUSKESMAS Induk atau yang sering disebut juga dengan SIMPUS(Sistem Informasi Manajemen PUSKESMAS) yang akhirnya disampaikan pada Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Jepara.
2.    Pengelola sistem dibatasi inputannya mengenai pasien masuk berobat.

1.3    Perumusan Masalah
Dalam penyusunan Laporan Praktek Kerja Lapangan ini agar tidak menyimpang dari pembahasan yang telah dijelaskan diatas, maka penulis merumuskan masalah yang sesuai dengan pembahasan yaitu mengenai “Analisa Sistem Informasi Kesehatan (SIK) pada  penerimaan pasien masuk di PUSKESMAS (Sistem Informasi Manajemen PUSKESMAS)” Kabupaten Jepara yang mana nantinya semua data yang masuk akan disampaikan pada Dinas Kesehatan Kabupaten Jepara. maka  penulis merumuskan permasalahan yang akan di bahas meliputi :
1.    Bagaimanakah pemakaian sistem yang ada dalam mengelola data pasien yang datang berobat ke PUSKESMAS?
2.    Berupa apakah keluaran yang akan diterima baik oleh pasien ataupun Dinas Kesehatan Kabupaten Jepara?

1.4    Tujuan Pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan (PKL)
Setiap penulisan laporan mempunyai suatu tujuan tertentu yang ingin dicapai. Tujuan dan kegunaan penulisan Laporan Praktek Kerja Lapangan ini adalah sebagai berikut:
1.    Untuk mengikuti perkembangan teknologi informasi khususnya tentang penggunaan atau pemanfaatan jaringan komputer sebagai proses penunjang kestabilan dan efisiensi dalam bekerja di PUSKEMAS Jepara.
2.    Dengan memahami Sistem Informasi Manajemen PUSKESMAS yang ada pada PUSKESMAS Jepara maka akan memudahkan dalam penyelesaian permasalahan dan bahkan dapat mendorong kita untuk mencoba mengembangkan sistem yang dipakai.
3.      Memperkenalkan manfaat komputer sebagai sarana untuk Resource Sharing dan juga memungkinkan pengguna untuk memproses penyimpanan dan pengelolaan data agar berlangsung secara cepat dan efisien.
4.    Diharapkan mahasiswa peserta Praktek Kerja Lapangan (PKL) bisa lebih memahami teknologi informasi dan dapat mengembangkannya sesuai dengan kebutuhan di lingkungan.

1.5    Manfaat Praktek Kerja Lapangan (PKL)
1.5.1        Bagi Mahasiswa
a.    Praktek Kerja Lapangan ini bermanfaat untuk menambah pengetahuan dan wawasan mahasiswa di dalam lingkungan pekerjaan.
b.    Sebagai sarana untuk mengenal lingkungan kerja di masa yang akan datang.
c.    Mahasiswa diharapkan dapat menyesuaikan diri dengan instansi dan juga dapat mematuhi peraturan di instansi tersebut.
d.   Sebagai sarana untuk menambah ilmu pengetahuan yang belum di kuasai oleh mahasiswa selaku peserta Praktek Kerja Lapangan.

1.5.2        Bagi Program Studi Teknik Informatika
Sebagai sarana untuk mengevaluasi materi perkuliahan yang sudah diterapkan di perguruan tinggi dan sebagai masukkan untuk perguruan tinggi apabila materi yang sudah diterapkan tidak sesuai dengan instansi selaku tempat pelaksanaannya Praktek Kerja Lapangan.

1.5.3        Bagi DINAS KESEHATAN KABUPATEN JEPARA
Merupakan sarana penghubung antara DINAS KESEHATAN KABUPATEN JEPARA dengan Unversitas Muria Kudus selaku tempat perkuliahan bagi mahasiswa atau peserta Praktek Kerja Lapangan dan sebagai masukkan untuk DINAS KESEHATAN KABUPATEN JEPARA apabila masih ada proses pembelajaran dalam Praktek Kerja Lapangan yang dilakukan oleh mahasiswa yang belum baik supaya dapat menjadikan maklum dan dapat membantu menemukan solusi yang tepat agar menjadi lebih baik untuk proses pembelajaran di masa yang akan datang.


Rabu, 04 Juli 2012

Laporan DataBase Java

DATA BASE JAVA



Diajukan untuk memenuhi tugas akhir
Mata kuliah TIT 304 Pemograman Berorientasi Obyek

Disusun Oleh :
Sutyo Utomo              (2009-51-117)
Angga Yoga S            (2009-51-143)
Arief Pamuji              (2009-51-148)

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA
FAKULTAS TENIK
UNIVERSITAS MURIA KUDUS
2012